Namun hingga saat ini belum ada aktor maupun aktris yang membintangi 'The Bodyguard' versi baru ini. Hanya saja Warner Bros. Pictures tengah mengincar penyanyi seksi Beyonce Knowles sebagai pemeran utama Diva Pop. Istri rapper Jay Z ini dianggap memiliki daya tarik komersil yang dibutuhkan untuk menghidupkan karakter yang pernah dimainkan Whitney Houston. Hanya saja ada kendala karena pelantun 'Crazy in Love' ini sudah dipersiapkan Warner Bros untuk membintangi film musical 'A Star Is Born' garapan sutradara Clint Eastwood.
Sementara ditilik dari kisah versi baru film ini hampir sama dengan yang terdahulu. Bedanya versi lama dikisahkan sang pengawal pribadi merupakan mantan agen Secret Servis (SS), dalam versi terbaru karakter yang dikisahkan adalah mantan tentara perang Irak. © kaskus-lover.blogspot.com
Jalan ceritanya sendiri mengisahkan usai mundur dari ketentaraan, pria tersebut mendapat pekerjaan sebagai pengawal pribadi seorang Diva Pop. Kendati awalnya tidak nyaman dengan dunia gemerlap, pengawal itu akhirnya jatuh cinta dengan sang Diva. Demi melindungi keselamatan sang Diva, ia mengerahkan segala kemampuannya. Bukan pekerjaan yang muda buat sang pengawal pribadi. Keberadaan berbagai jejaring sosial dan banyaknya media massa yang mengekspos kliennya memunculkan tantangan yang berbeda.
Artikel Terkait: